Cara Root Android Menggunakan Komputer atau Laptop

root fujitsu f02h

Ini adalah cara root Android yang memungkinkan sobat dapat menambahkan aplikasi baru dan menghapus aplikasi bawaan (Bloatware) android yang tidak terlalu di perlukan di android devices.

Selain itu root android juga membuat aplikasi yang membutuhkan akses root akan dapat terpasang dan berjalan dengan baik.

Cara root android itu sendiri dapat dilakukan langsung melalui perangkat dan dapat juga menggunakan bantuan tools yang dapat di jalankan pada laptop atau komputer.

Dan dibawah ini adalah cara root android menggunakan laptop atau komputer.

Cara Root Android dengan Aplikasi SuperOneClick


  • Download SuperOneClick dan instal di laptop atau komputer
  • Aktifkan USB debugging di Android, Baca Cara mengaktifkan USB debugging Android
  • Sambungkan Android devices ke komputer dengan menggunakan kabel USB
  • Jalankan SuperOneClick
  • Klik pada tombol "Root" untuk mulai melakukan proses rooting  pada perangkat Android


baidu superuser apk


  • Akan ada pemberitahuan "Running a SU test....Success" jika kalian berhasil melakukan Rooting pada Android.
  • Periksa apakah Aplikasi SuperSU android sudah muncul dan terpasang pada android.
  • Jika tidak menemukan icon SupeSU pada menu Android sobat, hal yang harus di lakukan adalah menghidupkan kembali (reboot) Android devices tersebut.

Jika gagal dalam melakukan proses diatas, yang perlu sobat lakukan adalah memeriksa dan memasang kembali Driver yang sesuai dengan Android yang kita miliki, Melepasa kartu SD, melakukan reboot pada perangkat tersebut kemudian mengulangi langkah-langkah diatas.

Cara Root Android Di Komputer Menggunakan Root Genius



  • Download Root Genius dan instal di laptop atau komputer
  • Aktifkan USB debugging mode Android Cara aktifkan UB Debugging Mode semua HP Android
  • Sambungkan Android ke laptop atau komputer menggunakan kabel USB
  • Jalankan Aplikasi Root Genius, Beri izin USB debugging  pada dialog yang terlihat di android.
  • Jika dialog pemberitahuan untuk menginstal Driver di komputer muncul, Klik Instal pada dialog tersebut.

cara root android samsung

  • Klik pada tombol "Root It" untuk memulai proses root android dan tunggu sampai selesai.

root android lenovo

  • 7. Setelah sukses melakukan Root, maka akan muncul aplikasi baru bernama "KingUser" di android kalian.
Dua cara untuk root android menggunakan PC diatas dapat membantu kalian untuk melakukan root Android dengan mudah dan cepat.
Next Post Previous Post